Breaking News
light_mode
Beranda » Kabar Kota Pulau » Eksplore Wisata Bawah Laut dengan Try Scuba

Eksplore Wisata Bawah Laut dengan Try Scuba

  • account_circle
  • calendar_month Sen, 23 Jul 2018
  • visibility 298

KNPI Ternate dan Dodoku Scuba Dive Centre Gelar Kerjasama

Kota Ternate dan Provinsi Maluku Utara umumnya, memiliki keunikan  bawah laut yang belum dieksplore secara luas.   Keunikan ini bisa disaksikan  melalui  menyelam dan melihat langsung. Dalam menindaklanjutinya Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Ternate bersama   Dodoku Dive Center  salah satu dive center di Kota Ternate,  menggelar  “Try Scuba”. Kegiatan ini dilaksanakan Minggu (22/7) di Pantai Jikomalamo. Try Scuba ini dikhususkan bagi pemula yang ingin mencoba menggunakan peralatan selam  serta merasakan sensasi menyelam.

Owner Dodoku Dive Center, Dedi Abdullah  mengatakan, Try  Scuba adalah kegiatan pengenalan alat dan penggunaan scuba set  bagi  peserta di kolam renang.  Selain pengenalan alat juga bisa merasakan tahap dasar pelatihan selam clearing masking, equalizing dan lain lain.

“Menyelam dengan peralatan scuba adalah berolahraga sambil berekreasi dan berpetualang. Artinya dengan  aktivitas scuba diving, kita akan merasakan manfaat berolahraga yaitu menjadikan tubuh sehat. Manfaat  rekreasi ini yakni  mendapatkan kesenangan dan hiburan serta manfaat berpetualang  dengan  pengalaman yang tak terlupakan,”  ujarnya.  Menurutnya,  Dodoku Dive Center siap menjembatani siapa saja  dari kalangan apa saja untuk menikmati keindahan bawah  laut  di  Kota Ternate dan Maluku Utara.

Ketua Bidang Kelautan dan Perikanan KNPI, Sofyan Momole mengatakan,  kegiatan ini telah  ada saat  Rakerda (I) KNPI Kota Ternate. Ini  juga menjadi awal  kerjasama  KNPI Kota Ternate dengan Dodoku Dive Center  untuk pengembangan sumberdaya manusia di bidang  wisata bahari,” katanya.  

Kesempatan  itu, Ketua KNPI Kota Ternate, Sahrony A Hirto   ikut   melakukan  try Scuba.  “Selain menjalankan program   bidang perikanan, ini pengalaman perdana   dan sangat berkesan. Selain   try diving ke depan KNPI  berupaya melaksanakan pelatihan untuk mereka yang  mengambil   lisensi   diver di Kota Ternate,” ujar Sahrony. Dia  mengaku, awal mencoba memang ada perasaan kuatir  dan panik tetapi kegiatan menyelam ini diajarkan langsung (dive breafing) dan didampingi   Samar Ishak dan Sofyan Momole    pengurus Bidang Kelautan dan Perikanan KNPI Kota Ternate. (kbp)

  • Penulis:

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ini Cara Mendorong Warga Memetakkan Wilayah Adatnya

    • calendar_month Kam, 26 Jul 2018
    • account_circle
    • visibility 248
    • 0Komentar

    AMAN- Burung Indonesia dan CEPF Latih Masyarakat Adat Warga terutama kelompok masyarakat adat perlu didorong melakukan pemetaan wilayah kelolanya, termasuk  agar mereka bisa mengetahu klaim wilayah adatnya. Upaya ini memerlukan pelatihan atau training  pemetaan wilayah kelola mereka,    Dengan pemetaan itu juga masyarakat adat  bisa melakukan  proses penyatuan, mencatat dan mengesahkan pengetahuan tradisional yang  sudah tumbuh dalam […]

  • Ini Rencana Pesta Pesisir dan Pulau-pulau Kecil di Malut

    • calendar_month Jum, 16 Nov 2018
    • account_circle
    • visibility 318
    • 0Komentar

    Digelar di Kalaodi  dan  Kayoa  17  hingga 19 November Sebuah  pesta  berbasis  lingkungan   segera digelar  Wahana Lingkungan  Hidup (WALHI) Maluku Utara. Pekan lingkungan ini akan  digelar  di  Kalaodi  puncak Kota Tidore Kepualuan  dan Kayoa Halmahera Selatan.  Bertitel Pekan Lingkungan Hidup Pesisir Laut dan Pulau-pulau Kecil  akan   digelar sejumlah  acara.  Mulai dari  seminar lingkungan hidup  dan […]

  • Menguak Kekayaan Tersembunyi dari Ternate (1)

    • calendar_month Sab, 17 Feb 2024
    • account_circle
    • visibility 432
    • 1Komentar

    Seri Tulisan Mengungkap Kehidupan Liar Gamalama    Cerita tentang Ternate dengan segala keunikannya, sudah banyak diulas. Tidak hanya dalam tulisan dan gambar bergerak (video dan film,red). Perjalanan waktu pulau dan isinya juga banyak dikisahkan melalui buku sejarah, novel hingga cerita lisan  turun- temurun. Jika diselami lebih dalam, di pulau ini akan ditemukan  begitu banyak kekayaan […]

  • 7.280 Pulau di BANUSRAMAPA Terancam

    • calendar_month Rab, 22 Feb 2023
    • account_circle
    • visibility 316
    • 0Komentar

    Ancaman Perubahan Iklim sangat nyata fot M Ichi

  • Ada 3 Spesies Baru Ditemukan Pada 2023

    • calendar_month Rab, 6 Sep 2023
    • account_circle
    • visibility 380
    • 1Komentar

    Sejak 2021 -2023 Ada 90 Spesies TSL Baru Berdasarkan hasil eksplorasi BRIN dan KLHK, lebih dari 90  jenis spesies baru telah ditemukan dalam kurun waktu tahun 2021-2023. Berbagai spesies baru tumbuhan dan satwa liar (TSL) telah banyak ditemukan, baik di dalam kawasan konservasi maupun di luar kawasan hutan. Rilis yang dikeluarkan oleh Kementeruan Lingkungan Hidup […]

  • Cara Tangkap Tuna Nelayan Maluku Utara Dipresentasikan di World Expo 2025

    • calendar_month Rab, 4 Jun 2025
    • account_circle
    • visibility 1.046
    • 0Komentar

    Indonesia  membawa isu keberlanjutan perikanan tuna dalam  World Expo 2025  di Osaka, Jepang. Isu ini muncul karena tuna adalah komoditas penting bagi Indonesia, terutama para nelayan kecil dan tradisional.  World Expo 2025 Osaka  sendiri adalah pameran dunia  yang diselenggarakan di Osaka, Jepang, dari 13 April hingga 13 Oktober 2025 dengan  tema “Merancang Masyarakat Masa Depan untuk Kehidupan […]

expand_less