Breaking News
light_mode
Beranda » Lingkungan Hidup » Mari Saksikan Konser Hutan Merdeka

Mari Saksikan Konser Hutan Merdeka

  • account_circle
  • calendar_month Sab, 29 Agu 2020
  • visibility 252

Sekira 50,1% dari total daratan di wilayah Indonesia merupakan bentangan hutan. Berbagai hewan dan tumbuhan endemik tinggal di hutan-hutan Indonesia, membuat negara kita dijuluki sebagai zamrud khatulistiwa yang menjadi rumah bagi keanekaragaman hayati.
Hutan adalah sumber kehidupan yang menyediakan oksigen, air, menyimpan cadangan karbon, penyeimbang iklim dan sumber penghidupan bagi masyarakat adat yang tinggal di sekitarnya. Sayang, berbagai ancaman hingga kini masih menghantui kelestarian hutan, termasuk penebangan hutan untuk kepentingan industri.

Untuk mengkampanyekan perlindungan terhadap hutan dan keanekaragaman hayatinya. EcoNusa bersama kabarpulau.co.id/ sebagai salah satu media partner menggelar Konser Hutan Merdeka #BeradatJagaHutan . Econusa adalah yayasan yang berfokus pada upaya peningkatan berbagai inisiatif tingkat lokal dan internasional dalam rangka pengelolaan sumber daya alam (SDA) yang berkelanjutan di wilayah Maluku/Malut dan Papua. 

EcoNusa menjalankan peran penting sebagai jembatan komunikasi antar pemangku kepentingan di wilayah timur Indonesia (Tanah Papua dan Maluku/Malut) dan mempromosikan nilai-nilai kedaulatan pengelolaan SDA dan konservasi kepada pengambil kebijakan di daerah dan pusat. mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk gotong royong melindungi hutan Indonesia yang masih tersisa dan melindungi masyarakat adat yang terdampak Covid-19.

Saksikan Konser Hutan Merdeka #BeradatJagaHutan di Channel Youtube EcoNusa TV, hari Sabtu 29 Agustus 2020 pukul 17.00 WIT/18.00 WITA/19.00 WIT.
Saatnya kita turut serta berkontribusi melindungi hutan-hutan Indonesia dan masyarakat adat di sekitarnya. Sudah siapkah kamu?

konserhutanmerdeka #econusa #konserhutanmerdekaeconusa#beradatjagahutan

  • Penulis:

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jaga Hutan Terakhir Halmahera Timur Lewat Olah Sagu, Berkebun dan Bentuk Forum Adat    

    Jaga Hutan Terakhir Halmahera Timur Lewat Olah Sagu, Berkebun dan Bentuk Forum Adat    

    • calendar_month Kam, 16 Okt 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 334
    • 0Komentar

    Sarade Kasim 50 (tahun) dan istrinya Nurima (45 tahun) sibuk membangun sebuah rumah papan di lahan kebun mereka. Bahan rumah  dari papan serta kayu olahan lainnya, diangkut dari hutan tak jauh dari situ. Rumah itu berdiri kurang lebih 1,5 kilometer dari desa Bicoli Maba Selatan Kabupaten Halmahera Timur (Haltim) Provinsi Maluku Utara. Tepatnya di bagian […]

  • Bokimoruru Aset Kawasan Lindung Geologi di Halmahera

    • calendar_month Jum, 17 Jun 2022
    • account_circle
    • visibility 456
    • 0Komentar

    Sungaun Fio Bokimoruru foto Adlun Fikri

  • Cerita Para Perempuan Dibo-dibo Ikan

    • calendar_month Jum, 5 Feb 2021
    • account_circle
    • visibility 376
    • 1Komentar

    Salah satu penjual ikan asal Sangaji Ternate saat mengambil stok ikan di PPI Dufa dufa untuk selanutnya dijual ke pasar/foto m ichi

  • Wacana Konsesi Tambang untuk Kampus Harus Ditolak

    • calendar_month Rab, 12 Feb 2025
    • account_circle
    • visibility 559
    • 0Komentar

    Wacana konsesi tambang untuk kampus melalui revisi UU 3/2020 tentang Pertambangan Mineral dan Batu Bara (Minerba) mesti ditolak. Lewat wacana itu, pemegang otoritas berupaya menggerus independensi kampus sebagai institusi pendidikan yang berorientasi pada tridarma. Kampus seyogianya menjadi kompas moral dan intelektualitas, bukan jadi alat negara untuk mencuci  Praktik-praktik buruk industri ekstraktif. Ilham Majid, dosen Universitas […]

  • Cerita dari Laigoma Setelah Ada Solar Cell (1)

    • calendar_month Sab, 12 Agu 2023
    • account_circle
    • visibility 449
    • 2Komentar

    Rumah milik Safa Kamari (67 tahun) berada di ujung selatan Dusun I Desa Laigoma Kecamatan Kayoa Kabupaten Halmahera Selatan Maluku Utara.   Berdinding beton beratap seng, di halamannya berdiri satu buah panel surya yang berfungsi mengubah tenaga surya menjadi energi listrik. Dari panel ini tersambung dengan empat bola lampu yang dipasang di teras, ruang tamu, dapur […]

  • Mangrove Mangga Dua Ternate Nasibmu Kini

    • calendar_month Sen, 15 Nov 2021
    • account_circle
    • visibility 412
    • 0Komentar

    Kondisi terakhir mangrove di Mangga Dua yang digusur dan direklamasi untuk kepentingan bisnis

expand_less